Menjalankan Ispring Quiz Maker pada Smartphone Android

Untuk mengatasi keterbatasan perangkat komputer atau laptop yang digunakan dalam Ujian Online maka kita dapat menggunakan smartphone atau gadget berbasis android. Seperti yang pernah penulis tulis disini bila aplikasi pembuat soal online berbasis swf flash seperti wondershare quiz creator.
Selain itu kita juga bisa menggunakan soal online berbasis HTML5 pada smartphone atau gadget android kita seperti soal online yang dibuat dari Ispring Quiz Maker ( untuk membuat soal online dengan Ispring Quiz Maker baca disini ya!). Berikut tutorialnya, simak dengan baik ya!

Yang perlu anda lakukan adalah :
Setelah soal online dibuat dengan menggunakan aplikasi Ispring Quiz maker (baca disini panduannya), maka publish soal dalam format HTML 5 dengan cara pilih web kemudian pilih output dalam versi mobile(html5) kemudian klik publish, seperti gambar berikut ini :

Sehingga akan dihasilkan file quiz maker dalam format html5 dalam satu folder, seperti gambar berikut:

Agar file quiz maker dapat dijalankan pada smartphone android maka kita membutuhkan hosting,, apabila kita tidak memiliki hosting maka kita bisa menggunakan hosting gratis yang disediakan oleh google. Untuk itu kedua file tersebut (data dan html) kita upload pada google drive dalam satu folder, berikut caranya :

  • Buka link https://drive.google.com 
  • Buat folder baru di google drive misalnya kita berinama contoh quiz maker sebagai berikut :


  • Buka folder tersebut, kemudian upload kedua file hasil publish Ispring Quiz Maker



  • Kembali ke folder contoh quiz maker kemudian klik kanan pilih share




  • Kemudian klik Advanced 



  • Kemudian klik Change, kemudian pilih On-Public on the web dengan status access can view seperti gambar berikut ini :



  • Klik save, kemudian copy link share dan pastekan pada notepad seperti gambar berikut :




  • Ketikan pada notepad link berikut ini http://googledrive.com/host/ kemudian copy link share tadi setelah tanda samadengan ("=") sampai sebelum tanda dan ("&") dan pastekan pada pada link tersebut seperti pada gambar berikut ini :



  • Singkat link tersebut pada https://goo.gl/




Nah dengan link tersebut ( http://goo.gl/h45UNH ) maka file quiz maker kita yang berbasis html5 sudah dapat dijalankan pada smartphone atau gadget android.
Anda dapat mentransfer link tersebut dengan menggunakan QR-Code.(klik disini untuk membuat QR-Code). Berikut contohnya :


Mudah bukan?? selamat mencoba yaaa...

Sumber :
BungFrangki dan Taufiq Kamal




Komentar

  1. Pak Bagus artikelnya, saya mau nanya pakai ispring versi? Bolehkah bpk kirimkan linknya ke email saya trigoesema@gmail.com

    BalasHapus
  2. Gimana caranya hasil jawabannya tersimpan dalam database

    BalasHapus
  3. mbak terima kasih atas artikelnya berguna untuk menambah ilmu saya, dan mbak cuma saya sedikit kurang paham, pada langkah mengkopi file ispring karena hasil saya file nya banyaknya 50 file, sehingga hasil akhirnya error, mohon penjelasannya

    BalasHapus

Posting Komentar